Rabu, 18 Maret 2015

Cara Format Tablet Advan T2E(Factory Reset)

Apakabar semua pembaca blog, tentunya dalam keadaa sehat dan tidak ada suatu kekurangan apapun. Kali ini saya akan share seebuah trik untuk memperbaiki tab advan t2e yang sering dilakukan bila tab sudah lemot, lupa pola, atau sekedar ingin mengembalikan ke setingan pabrik karena ingin menjual tab ini ke tangan orang lain. dengan melakukan format ini maka semua akun, kontak dan file yang ada di memory internal akan hilang. Untuk yang ada pada memory eksternal(miceo sd) tetap aman kok.



Tidak usah belama-lama, persipkan dulu kopi hangat untuk menemani dalam proses format ini dan relakan kontak-kontak yang sudah tersimpan hilang. Tapi kalau anda sudah punya back up anda beruntung. Berikut ini adalah-langkah-langkahnya.
  1. Pastikan tablet dalam keadaan mati.
  2. Tekan volume down(-) bersamaan dengan tombol power yang agak lama sekitar 10 detik.
  3. Lepas tombol power, tombol volume down tetap ditekan.
  4. Setelah muncul gambar robot lepaskan tombol volume.
  5. Tekan tombol power sekali maka akan muncul menu-menu untuk menggeser naik atau turun dengan volume sedangak untuk menekan ok tekan tombol power.
  6. Pilih wipe data/ factory reset dan pilih yess.
  7. Yang terakhir adalah restart tablet, selesai tab anda sudah kembali kestingan pabrik.
Sekian postingan mengenai reset tab advan, semoga bermanfaat bagi teman-teman. Jika ada yang kurang jelas silahkan tinggalkan pertanyaan pada kolom komentar. Sampai jumpa pada postingan berikutnya.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best WordPress Web Hosting